Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
teta te.ta
[n] nama huruf ke-8 abjad Yunani




tetabuhan te.ta.buh.an
[n] tabuh-tabuhan
tetak te.tak
[v] me.ne.tak v memotong dsb dng barang yg tajam yg dipukulkan keras-keras; membacok: dng sekuat tenaga ia ~ leher serigala yg akan menerkamnya

[Mk v] me.ne.tak v menentukan; memastikan; menetapkan: para tetua berunding untuk ~ hari pernikahan bagi calon mempelai itu
tetal te.tal
[a] tidak berongga; padat; pejal
tetampah te.tam.pah
[Lihat tampah]
tetampan te.tam.pan
[n] talam

[kl n ] selampai dr sutra kuning (dipakai pd bahu oleh pegawai istana bila menghadap raja atau untuk menudungi barang-barang yg dipersembahkan kpd raja)
tetangga te.tang.ga
[n] (1) orang (rumah) yg rumahnya berdekatan atau sebelah-menyebelah; jiran; (2) orang yg tempat tinggalnya (rumahnya) berdekatan
tetanus te.ta.nus
[n] penyakit akibat infeksi luka oleh bakteri Clostridium tetani dng gejala kejang-kejang
tetap te.tap
[v] selalu berada (tinggal, berdiri, dsb) di tempatnya: orang tuanya -- tinggal di dusun; (2) a tidak berubah (keadaannya, kedudukannya, dsb): kalimat itu terbentuk menurut pola-pola -- dan tertentu; (3) v tidak berpindah-pindah; tidak beranjak: bertiup angin timur yg -- arahnya; (4) adv selalu demikian halnya (tt keadaan, perbuatan, dsb): sampai kini ia masih -- menjadi bupati; sekali merdeka -- merdeka; (5) adv tidak putus-putusnya; selalu; terus: matanya -- melihat pd satu tempat saja; biar bagaimanapun ia -- hendak mempertahankan haknya; (6) adv untuk selamanya (tidak untuk sementara): bangunan --; pegawai --; pembantu --; (7) a kekal selama-lamanya; lestari: di dunia ini tiada sesuatu pun yg --; mudah-mudahan persahabatan kita -- hingga akhir zaman; (8) a sudah pasti (tentu): tempat dan harinya sudah --; pajaknya sudah --; pekerjaannya tidak -- , tidak tentu

[v] me.ne.tap v mengesat atau mengeringkan (sesuatu yg basah, spt tulisan tinta dsb) dng cara menekankan barang yg dapat mengisap (spt kertas kembang dan kain): ia ~ air matanya dng saputangan; ia segera ~ tinta pd tulisannya supaya cepat kering
tetap hati tabah hati; keras hati; tidak tergoda (tergiur) dsb: dng -- hati ia menghadapi segala tantangan dan rintangan; (2) teguh berpegang pd keyakinannya (adatnya dsb): ia -- hati tidak mau mengalah; (3) sudah tidak berubah lagi (tt niat, putusan, dsb): -- hatinya ingin berangkat ke tanah suci untuk menunaikan ibadah haji pd tahun ini juga
tetapan te.ta.pan
[Lihat tetampan]
tetapi te.ta.pi
[p] kata penghubung intrakalimat untuk menyatakan hal yg bertentangan atau tidak selaras: orang itu kaya, -- kikir; rumah ini besar, -- sudah rusak; akan -- , penghubung antarkalimat atau antarparagraf untuk menyatakan hal yg bertentangan atau tidak selaras: akan -- , masalahnya tidak semudah itu
tetar te.tar
[v] me.ne.tar v mengarahkan; mengacungkan (keris dsb); mengatur anian (dl perkakas tenun)
tetas te.tas
[v] me.ne.tas v (1) pecah dan terbuka kulitnya (tt telur yg akan menjadi binatang): sesudah dua puluh hari dierami ~ lah telur itu; (2) keluar dr telur: ayamnya sudah ~; (3) memecahkan (membelah dsb) supaya terbuka; meretas: pencuri itu ~ dinding; setelah ~ kisa itu tampaklah sebuah nangka yg masak menguning
tetawak te.ta.wak
[Lihat tawak-tawak]
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org