Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
stasiun pengamatan badai guntur stasiun meteorologi tambahan yg mengamati hasil-hasil yg berhubungan dng badai guntur, pengamatan ini biasanya dilakukan secara sukarela oleh pengamat sukarela




angin badai angin yg datang dr satu jurusan hingga beberapa waktu lamanya
awan guntur awan yg pembentukannya disebabkan oleh konveksi dan ketakmantapan udara
badai debu badai yg disertai debu di udara dl daerah yg luas
badai es badai yg disertai jatuhan air beku (es); badai perak
badai guntur [Met] (1) badai lokal yg ditimbulkan oleh awan kumulonimbus dan selalu disertai dng kilat dan guntur; (2) pelepasan muatan listrik secara mendadak di udara satu kali atau lebih yg ditandai dng kilatan cahaya dan disertai bunyi guntur
badai guntur konvektif [Met] badai guntur yg disebabkan oleh proses konveksi udara
badai perak badai es
badai salju badai yg kadang-kadang bercampur kristal es yg diterbangkan angin dan yg mengakibatkan pemandangan menjadi terhalang
badai tropis [Met] siklon tropis yg intensitasnya kurang kuat
badai ba.dai
[n] angin kencang yg menyertai cuaca buruk (yg datang dng tiba-tiba) berkecepatan sekitar 64-72 knot; topan: kampung nelayan itu hancur diserang --

, ter.ba.dai v (1) terbaring menelentang; tersadai: telah lama Baginda -- di peraduannya; (2) terdampar; terserampang: perahu itu -- di muara
beranda stasiun peron; serambi stasiun
curahan guntur cu.rah.an guntur
[Met] hujan atau curahan guntur dr awan
dinas (stasiun) meteorologi utama (kelas I) dinas meteorologi yg tugasnya menyediakan prakiraan cuaca, informasi, dan laporan cuaca, serta menyediakan laporan cuaca yg diperlukan oleh dinas (stasiun) meteorologi lainnya
guntur gun.tur
[n] suara menggelegar di udara (disebabkan oleh halilintar); guruh
harapkan guruh (guntur) di langit, air di tempayan ditumpahkan [pb] mengharapkan sesuatu yg belum tentu, barang yg telah ada dilepaskan
kepala stasiun orang yg mengepalai stasiun; sep stasiun
mendapat badai tertimbakan mendapat badai ter.tim.ba.kan
[pb] mendapat untung yg tidak disangka-sangka
pengamatan peng.a.mat.an
[n] (1) pengawasan thd perbuatan (kegiatan, keadaan) orang lain; perbuatan mengamati dng penuh; penelitian: si sakit masih tetap berada di bawah ~ dokter; (2) Psi kesadaran yg tertuju kpd peristiwa atau fakta tertentu sbg metode dl penelitian
pengamatan tindak tanduk peng.a.mat.an tindak tanduk
teknik riset yg mengamati gejala yg tampak pd responden
pengamatan udara atas peng.a.mat.an udara atas
[Met] pengamatan meteorologi yg dilakukan di atmosfer bebas secara langsung dng pesawat terbang roket dsb atau secara tidak langsung dng melepaskan alat ke dalamnya
sistem awan guntur [Met] sistem awan yg pembentukannya disebabkan oleh konveksi dan ketidakmantapan udara
spt itik mendengar guntur [pb] mengharap-kan peruntungan dsb yg tidak tentu datangnya
stasiun bumi tempat menangkap dan menyebarkan siaran secara elektris
stasiun cuaca laut stasiun cuaca di kapal laut yg tetap di suatu tempat di laut dan melakukan pengamatan serta tukar-menukar data pengamatan tertentu
stasiun cuaca mobil stasiun meteorologi yg dipasang dl kendaraan khusus dan tidak merupakan stasiun tetap, melakukan pengamatan cuaca dan melaporkan hasil pengamatannya untuk keperluan tukar menukar secara internasional
stasiun dasar stasiun rujukan yg digunakan untuk mendirikan stasiun tambahan yg berhubungan dng stasiun pertama
stasiun hujan stasiun tempat pengamatan curah hujan
stasiun iklim khusus stasiun iklim yg mengamati unsur cuaca tertentu
stasiun kapal bergerak stasiun pengamatan meteorologi pd kapal laut yg berlayar
stasiun kapal suar stasiun sinoptik permukaan pd kapal suar
stasiun kapal tambahan stasiun kapal yg bergerak, biasanya tanpa alat-alat meteorologi, yg atas permintaan dapat menyiarkan laporan cuaca daerah tertentu dng sandi atau dng bahasa biasa
stasiun kapal tetap stasiun cuaca di laut atau di tambatan kapal
stasiun kereta api stasiun tempat penumpang turun dr kereta api, menunggu, dan naik kereta api
stasiun klimatologi rujukan stasiun klimatologi yg mempunyai pengamatan yg homogen paling sedikit selama tiga tahun
stasiun klimatologi utama stasiun klimatologi yg melakukan pencatatan data setiap jam atau melakukan pengamatan sekurang-kurangnya tiga kali dl sehari sbg tambahan data yg diperoleh perekam
stasiun meteorologi stasiun yg terdiri atas bangunan, tanah, peralatan, dan perlengkapan lain untuk keperluan pengamatan meteorologi
stasiun meteorologi pertanian stasiun meteorologi yg mengamati unsur cuaca dan pertanian
stasiun meteorologi pertanian tambahan stasiun meteorologi pertanian yg memberi keterangan meteorologi dan biologi
stasiun meteorologi pertanian utama stasiun meteorologi yg terletak di tempat yg tinggi di pegunungan
stasiun pengamatan meteorologi tempat dilakukannya pengamatan meteorologi yg telah diakui oleh badan yg berwenang
stasiun radio bangunan tempat memancarkan siaran melalui radio, msl stasiun RRI
stasiun televisi bangunan tempat memancarkan siaran melalui televisi
stasiun sta.si.un
[n] tempat menunggu bagi calon penumpang kereta api dsb; tempat perhentian kereta api dsb
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org