Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
selamat ulang tahun mudah-mudahan selamat dl memperingati hari lahir




batas ulang pernyataan yg membatasi suatu soal
berburu selamat ber.bu.ru selamat
berusaha supaya dapat selamat
bertahun-tahun ber.ta.hun-ta.hun
[num] beberapa tahun lamanya
berulang tahun ber.u.lang ta.hun
[v] merayakan (memperingati) hari lahir (terjadinya suatu peristiwa penting, berdirinya suatu perkumpulan, negara, dsb): setiap 11 September RRI ~
berulang-ulang ber.u.lang-u.lang
[v] terus-menerus berulang; berkali-kali: meskipun sudah ~ menceritakan hal itu, dia belum juga puas
cetak ulang hasil pencetakan ulang buku, baik krn mengalami penyempurnaan maupun tidak
daur ulang da.ur ulang
[n] (1) peredaran ulang suatu masa; (2) Kim pemrosesan kembali bahan yg pernah dipakai, msl serat, kertas, dan air untuk mendapatkan produk baru
diskonto ulang [Dag] instrumen yg dapat diperjualbelikan yg sebelumnya diperoleh pd suatu bank dng diskonto dan kemudian dijual kpd bank sentral
dividen akhir tahun [Dag] dividen yg dideklarasikan sesudah laba bersih tahun yg bersangkutan ditentukan secara cermat
doa selamat doa memohon berkat atau untuk memohon selamat (dr bahaya, penyakit, dsb) kpd Tuhan
hari ulang tahun hari yg bertepatan dng tanggal dan bulan lahir (seseorang atau sesuatu); (2) hari lahir
juru selamat orang yg menyelamatkan atau bertindak sbg penolong dl kesukaran; penyelamat; (2) Kris sebutan bagi Yesus Kristus
kalau pandai meniti buih , selamat badan sampai ke seberang [pb] jika dapat mengatasi kesukaran tentu maksud dapat dicapai
kata ulang [Ling] kata yg terjadi sbg hasil reduplikasi, spt rumah-rumah, tetamu, dag-dig-dug
kayu tahun kayu bahan bangunan yg kekuatannya di bawah sepuluh tahun; -- telur pohon, Xanthophyllum axecelsum
kepala tahun permulaan tahun
laporan akhir tahun la.por.an akhir tahun
keterangan tertulis secara berkala yg diajukan oleh pegawai atau satuan organisasi kpd pimpinannya mengenai pelaksanaan tugas atau kemajuan pekerjaan dl tahun tertentu
mengulang-ulang meng.u.lang-u.lang
[v] mengerjakan (melakukan) hal yg sama berkali-kali; mengulang lagi beberapa kali; mengulangi
mendaur ulang men.da.ur ulang
[v] melakukan; membuat daur ulang; memproses kembali bahan yg sudah terpakai
mendoa selamat men.doa selamat
bersyukur kpd Tuhan atau memohon selamat (biasanya dng kenduri); (2) mengucapkan doa selamat (bersyukur dsb)
menyiarkan ulang me.nyi.ar.kan ulang
pengulangan kembali suatu siaran
minta selamat memohon (berdoa) agar selamat
mula tahun awal tahun
naga tahun [kl] naga penunggu mata angin yg setiap tahun berpindah tempat
pangkal tahun permukaan tahun; awal tahun
selamat berbahagia semoga mendapat kebahagiaan
selamat berjumpa mudah-mudahan selamat atas perjumpaan (ini)
selamat berpisah mudah-mudahan selamat atas (selama) perpisahan
selamat datang mudah-mudahan selamat atas kedatangan (seseorang, tamu, dsb)
selamat diri alat bantu sementara untuk pernapasan jika keadaan sekitarnya mengandung gas-gas beracun
selamat jalan mudah-mudahan selamat dl perjalanan
selamat malam mudah-mudahan selamat pd malam hari (ini)
selamat menempuh hidup baru mudah-mudahan berbahagia dl pernikahan yg dilangsungkan
selamat pagi mudah-mudahan selamat pd pagi hari (ini)
selamat sejahtera mudah-mudahan selamat tidak kurang suatu apa
selamat siang mudah-mudahan selamat pd siang hari (ini)
selamat sore mudah-mudahan selamat pd sore hari (ini)
selamat tinggal mudah-mudahan selamat bagi yg tinggal
selamat se.la.mat
[a] terbebas dr bahaya, malapetaka, bencana; terhindar dr bahaya, malapetaka; bencana; tidak kurang suatu apa; tidak mendapat gangguan; kerusakan, dsb: ia -- dr pembunuhan; (2) a sehat; (3) a tercapai maksud; tidak gagal; (4) n doa (ucapan, pernyataan, dsb) yg mengandung harapan supaya sejahtera (beruntung, tidak kurang suatu apa, dsb): ketika ia kawin, banyak handai tolannya yg memberi ucapan -- kepadanya; (5) n pemberian salam mudah-mudahan dl keadaan baik (sejahtera, sehat dan afiat, dsb): -- datang; -- jalan; -- malam (pagi, siang); -- tahun baru; -- tinggal
suku tahun tiga bulan; triwulan
tahun Geofisika Internasional periode (1 Juli 1957-31 Desember 1958) yg ditetapkan oleh Himpunan Geodesi dan Geofisika Internasional sbg periode dilakukannya program pengamatan geofisika secara luas oleh seluruh stasiun geofisika di dunia
tahun Hijriah tahun (kalender) yg perhitungannya dimulai sejak Nabi Muhammad saw. hijrah dr kota Mekah ke kota Medinah
tahun Masehi tahun (kalender) yg perhitungannya dimulai sejak lahirnya Isa Almasih
tahun Saka tahun (kalender) menurut perhitungan tahun Jawa yg kalau dipindahkan ke tahun Masehi ditambah 78 tahun
tahun Syamsiah tahun Masehi yg berdasarkan perjalanan bumi mengelilingi matahari, lamanya 365 hari
tahun ajaran tingkatan masa siswa belajar; masa belajar dl tahun tertentu
tahun akademi waktu untuk belajar atau kuliah untuk seluruh tingkat di perguruan tinggi
tahun anggaran waktu selama dua belas bulan yg dijadikan perhitungan anggaran
tahun baru hari permulaan tahun
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org