Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
rek [n] tiruan bunyi pisau digoreskan di papan

[n] para-para; rak

[n kp] arek




reka re.ka
/rEka/, me.re.ka v (1) menyusun (mengatur, mengarang) baik-baik: ~ sajak yg elok bentuknya dan dalam isinya; (2) mencari akal (ikhtiar, daya upaya): ia tidak jemu-jemunya ~ jalan yg manakah yg harus ditempuhnya kelak; (3) memikirkan (sesuatu); merancang; merencanakan: ~ undang-undang baru untuk menggantikan undangundang yg tidak sesuai lagi dng keadaan masyarakat itu; (4) membayangkan (dl angan-angan); mencita-citakan: ~ apa yg akan terjadi; (5) menduga; mengira-ngirakan: kami sudah ~ bahwa ia akan terpilih menjadi presiden
reka bentuk re.ka ben.tuk
[n] rancangan gambar; desain
reka cipta re.ka cip.ta
[n] penciptaan (perancangan) sesuatu yg sebelumnya tidak ada; invensi
reka pangan re.ka pa.ngan
[n] pengarahan teknik pengolahan pangan; penemuan baru cara pengolahan bahan makanan
reka-reka re.ka-re.ka
[n] (1) aturan tindakan: mengambil ~ untuk menyelamatkan keluarganya; (2) sesuatu yg dibuat-buat atau diakal-akalkan; karangan: rupanya kabar itu ~ semata-mata; (3) akal (daya upaya tipu muslihat): orang banyak ~ nya untuk mencari uang
reka-rekaan re.ka-re.ka.an
[n] rekaan
rekaan re.ka.an
[n] karangan; cerita karangan (khayal); buatan; rancangan; angan-angan (fantasi); skema; kira-kiraan; perkiraan (perhitungan); reka(-reka)
rekaat re.ka.at
[Lihat rakaat]
rekah re.kah
[v] , me.re.kah v (1) pecah memanjang dan terbuka (tt kulit buah-buahan dsb); retak (tt tanah); mulai mekar (tt bunga); 2 ki fajar mulai terbit
rekal re.kal
/rEkal/ ? rehal
rekalkulasi re.kal.ku.la.si
[n] penghitungan kembali: Pemerintah akan mengadakan -- seluruh biaya proyek itu
rekam re.kam
[n] (1) bekas atau kesan dr sesuatu yg diucapkan; bekas yg dituliskan (spt garis-garis atau gambar berwarna pd kain, garis-garis berwarna pd kain tenun, huruf, tanda, yg diterakan pd kopor, cetakan stensil); (2) sulam (suji) dng warna yg lain (dng benang emas); (3) alur-alur bunyi (suara) pd piringan hitam; (4) alur-alur (magnetik) pd piringan (atau pita kaset) yg dapat menghasilkan bunyi dan/atau gambar
rekam kesehatan rekaman mengenai kesehatan pasien
rekam medis rekaman mengenai hasil pengobatan thd pasien
rekaman re.kam.an
[n] yg direkam (spt gambar cetakan, lagu, stensil); hasil merekam: ~ lagu-lagu artis yg terkenal itu sudah beredar di pasaran
rekan re.kan
[n] (1) teman (sekerja); (2) kawan sepersekutuan; samasama anggota perseroan

[ark n] tempat orang berjual beli bermacam-macam barang dagangan (spt hasil bumi, timah, kerajinan tangan); pekan: lokasi ini sangat baik untuk --
rekanalisasi re.ka.na.li.sa.si
[n] pembukaan kembali pembuluh darah yg tersumbat
rekanan re.kan.an
[v] orang yg mempunyai hubungan timbal balik dl dunia usaha atau dagang; nasabah usaha
rekap re.kap
[kp] rekapitulasi
rekapitalisasi re.ka.pi.ta.li.sa.si
[n] perubahan penting tt sifat, jenis, dan jumlah modal saham yg beredar atau jumlah agio saham yg disetor dl suatu perseroan terbatas, termasuk penyerapan defisit
rekapitalisasi perbankan perubahan struktur kapital suatu bank
rekapitulasi re.ka.pi.tu.la.si
[n] (1) ringkasan; ikhtisar; (2) ringkasan isi atau ikhtisar pd akhir laporan atau akhir hitungan; (3) pembuatan rincian data yg bercampur aduk menurut kelompok utama
rekat re.kat
[v] , me.re.kat v melekat; menempel: lem ini tidak dapat ~ dng baik pd kertas tebal itu
rekata re.ka.ta
[ark n] kala (bintang atau rasi)
rekayasa re.ka.ya.sa
[n] (1) penerapan kaidah-kaidah ilmu dl pelaksanaan (spt perancangan, pembuatan konstruksi, serta pengoperasian kerangka, peralatan, dan sistem yg ekonomis dan efisien); (2) ki rencana jahat atau persekongkolan untuk merugikan dsb pihak lain: ia menjadi terdakwa krn -- yg dilakukan tetangganya
rekayasa eksternal [Man] rekayasa yg bersangkutan dng hal-hal yg di luar; -- genetika rekayasa ilmu dl cabang biologi yg berhubungan dng prinsip keturunan dan variasi pd binatang dan tumbuhan jenis yg sama: -- genetika memang telah berhasil membuka cakrawala baru dl dunia kedokteran
rekayasa historis penerapan kaidah-kaidah ilmu sejarah dl pelaksanaan suatu pekerjaan atau proyek
rekayasa internal [Man] rekayasa yg menyangkut bagian dalam
rekayasawan re.ka.ya.sa.wan
[n] orang yg pekerjaannya di bidang perekayasaan: ia salah seorang -- yg turut serta menangani penerbangan pesawat ulang alik
reken re.ken
[v] , me.re.ken v cak (1) menghitung; memperhitungkan; memperkirakan; (2) memasukkan dl bilangan; membilang
rekenan re.ken.an
[n cak] hitungan; perhitungan
rekening re.ke.ning
[n] hitungan pembayaran (uang berlangganan, uang sewa, dsb)
rekening aktif [Ek] rekening bank yg sering kali bermutasi berupa penyetoran atau penarikan
rekening giro [Ek] rekening bank yg menatausahakan dana yg sewaktu-waktu dapat ditarik atau disetor oleh nasabah
rekening koran hubungan utang piutang yg secara periodik dilakukan penghitungan penyelesaian; (2) rekening pribadi atau perseorangan di bank (giro)
rekening mati [Ek] rekening koran yg tidak digunakan lagi untuk penarikan dan penyetoran
rekening tagihan surat hak menagih pembayaran kpd pihak lain
rekes re.kes
[n] (1) (surat) permohonan; (2) (surat) lamaran pekerjaan
rekisitor re.ki.si.tor
/rEkisitor/ ? rekuisitor
rekisitur re.ki.si.tur
/rEkisitur/ ? rekuisitor
reklamasi re.kla.ma.si
[n] (1) bantahan atau sanggahan (dng nada keras); (2) Tan usaha memperluas tanah (pertanian) dng memanfaatkan daerah yg semula tidak berguna (msl dng cara menguruk daerah rawa-rawa); (3) pengurukan (tanah)
reklame re.kla.me
[n] pemberitahuan kpd umum tt barang dagangan (dng kata-kata yg menarik, gambar) supaya laku; iklan: bus-bus kota sering ditempeli --
reklasering re.kla.se.ring
[n Huk] pengembalian kpd masyarakat atau kpd kehidupan yg biasa (spt memberi bantuan kpd orang-orang yg baru keluar dr penjara, mengawasi orang yg dihukum dng syarat)
reklasifikasi re.kla.si.fi.ka.si
[n] pemecahan suatu transaksi dan dimasukkannya ke dl berbagai klasifikasi sekunder, biasanya disertai dng pemindahannya ke berbagai akun sekunder
rekognisi re.kog.ni.si
[n] (1) hal atau keadaan yg diakui; pengakuan; (2) pengenalan; (3) penghargaan
rekoleksi re.ko.lek.si
[n Kat] khalwat pendek selama beberapa hari
rekombinan re.kom.bi.nan
[n] bentuk genetik atau keturunan yg diperoleh melalui proses pemindahan dan penyusunan gen baru yg tidak terdapat pd induk (orang tua)
rekombinasi re.kom.bi.na.si
[n] (1) penyatuan kembali elemen; (2) Bio terdapatnya progeni dng kombinasi gen yg lain yg terjadi krn pemilahan bebas atau pindah silang
rekomendasi re.ko.men.da.si
[n] (1) hal minta perhatian bahwa orang yg disebut dapat dipercaya, baik (biasa dinyatakan dng surat); penyuguhan; (2) saran yg menganjurkan (membenarkan, menguatkan): pemerintah menyetujui -- DPR tt kenaikan gaji pegawai negeri
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org