Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
musim tumbuh musim yg keadaan meteorologinya cocok untuk pertumbuhan tanaman




angin musim angin yg datang menurut musim tiap-tiap tahun
aur ditanam, betung tumbuh [pb] mendapat untung (laba) banyak
bagai kerakap tumbuh di (di atas) batu, hidup enggan mati tak mau [pb] hidup dl kesukaran (kemelaratan)
betung ditanam, aur tumbuh [pb] mengharapkan sesuatu yg baik (menguntungkan), tetapi memperoleh yg sebaliknya
coba-coba menanam mumbang , kalau tumbuh sunting, (= suri, turus) negeri [pb] kerjakan terus, barangkali ada hasilnya kelak
daging tumbuh benjolan pd tubuh yg dapat membesar; tumor
di mana tembilang terentak, di situlah cendawan tumbuh [pb] di mana perkara atau perselisihan tumbuh, di situlah diselesaikan
dicoba-coba bertanam mumbang , moga-moga tumbuh kelapa [pb] dicoba-coba mengusahakan sesuatu yg hasil, moga-moga menjadi besar dan mendatangkan hasil
dunia tumbuh-tumbuhan alam kehidupan tumbuh-tumbuhan
hormon tumbuh [Bio] hormon yg memacu pertumbuhan, msl auksin pd tumbuhan dan hormon kelenjar hipofinis pd manusia
hutan musim hutan yg dipengaruhi musim kemarau nyata sehingga air merupakan faktor pembatas bagi pertumbuhannya
ilmu tumbuh-tumbuhan pengetahuan tt tumbuh-tumbuhan; botani
monsun musim dingin monsun yg berasal dr benua dan bertiup di musim dingin
monsun musim panas monsun yg berasal dr samudra dan bertiup dalam musim panas
musim bunga musim semi
musim dingin musim sesudah musim gugur atau sebelum musim semi, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim
musim gugur musim sesudah musim panas atau sebelum musim dingin, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim
musim haji waktu atau ketika para jemaah menunaikan ibadah haji (pd bulan Zulhijah)
musim hujan periode dl tahun yg ditandai dng jumlah curah hujan yg besar, yg berbeda secara mencolok dr jumlah curah hujan dl periode berikutnya
musim kawin [Tern] periode waktu ternak betina dewasa berahi dan saatnya dikawini oleh jantannya
musim kemarau menghilirkan baluk [pb] melakukan usaha yg tidak sesuai dng musimnya (waktunya)
musim kering (kemarau) periode dl tahun yg ditandai dng jumlah curah hujan yg kecil sekali atau kadang-kadang sama sekali tidak ada hujan
musim lefa waktu tertentu yg berkaitan dng saat nelayan (pelaut) bekerja di laut: para nelayan Lamalera memburu mangsa selama -- lefa
musim panas musim sesudah musim semi atau sebelum musim gugur, terdapat di daerah yg memiliki empat musim
musim peralihan periode dl tahun selama proses berpindah dr satu keadaan ke keadaan yg lain (spt dr musim hujan ke musim kemarau)
musim salju musim dingin
musim semi musim sesudah musim dingin atau sebelum musim panas, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim
musim tanam waktu tertentu yg dijadikan sbg tahap permulaan menanam (padi dsb)
musim mu.sim
[n] (1) waktu tertentu yg bertalian dng keadaan iklim: di Indonesia terdapat dua -- , yaitu -- hujan dan -- kemarau; (2) bilangan waktu tertentu (tiga bulan, empat bulan, dsb ketika pohon buah-buahan, palawija, dsb banyak menghasilkan): hasil -- panen tahun ini memuaskan; -- durian tahun lalu cukup baik; (3) masa; waktu (ketika ada suatu peristiwa): anak perempuannya hilang ketika -- gerombolan pengacau masuk desa; -- cacar; (4) waktu atau masa ketika sesuatu (kegiatan, permainan, dsb) banyak terjadi atau sering berlangsung: -- layang-layang
patah tumbuh hilang berganti [pb] seorang pemimpin apabila meninggal tentu akan ada penggantinya
patah tumbuh hilang berganti patah tumbuh hilang ber.gan.ti
[pb] yg hilang (mati) selalu ada penggantinya
rumah tumbuh rumah penduduk asli yg terletak di sekitar daerah transmigrasi, yg dipugar oleh pemerintah, disesuaikan dng rumah transmigrasi
sbg cendawan tumbuh [ki] banyak sekali
sia-sia utang tumbuh [pb] pekerjaan yg dilakukan tidak hati-hati dan tidak rapi penjagaannya sehingga menimbulkan kerugian
spt birah tumbuh di tepi lesung [pb] lekas subur (besar)
tanam lalang tak akan tumbuh padi [pb] melakukan kejahatan, kejahatan juga balasnya
tanaman dua musim ta.nam.an dua musim
tanaman yg memerlukan dua musim untuk melengkapi daur hidupnya
tumbuh picisan lihat 2picis; ~ polong tipe tumbuhan dr suku Laguminoceae, buahnya menyerupai cangkang kerang dan berisi biji, msl kacang kapri, Pisum sativum
tumbuh tum.buh
[v] (1) timbul (hidup) dan bertambah besar atau sempurna (tt benih tanaman; bagian tubuh spt rambut, gigi, tt penyakit kulit spt bisul, jerawat): -- bisul di dekat ketiak; bibit itu pun -- menjadi besar dan sehat; giginya belum --; (2) sedang berkembang (menjadi besar, sempurna, dsb): badan dan jiwa anak sedang -- jangan sampai terganggu; (3) timbul; terbit; terjadi (sesuatu): -- bintik-bintik merah di kulitnya; -- perasaan tidak senang di antara para hadirin; antara kedua bersaudara itu -- perselisihan
tumbuh-tumbuhan tum.buh-tum.buh.an
[n] segala yg hidup dan berbatang, berdaun, berakar, dsb (spt rumput, bambu)
zaman beralih musim bertukar zaman ber.a.lih musim bertukar
[pb] segala sesuatu hendaknya disesuaikan dng keadaan zaman
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org