Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
menyan me.nyan
[Lihat kemenyan]




menyanak me.nya.nak
[v] memperlakukan (menganggap) sbg sanak
menyandakan me.nyan.da.kan
[v] menggadaikan: untuk menyambung hidup keluarganya, terpaksa ia -- sawahnya yg hanya tinggal satu petak itu
menyandang me.nyan.dang
[v] (1) membawa sesuatu dng sandang: prajurit itu -- bedil dng tegapnya; (2) meletakkan di bahu; memanggul: petani itu -- pacul; (3) menderita: ia -- cacat; (4) memiliki: ia sudah -- gelar sarjana
menyandang lemang hangat orang [pb] menderita akibat perbuatan orang lain
menyandang lukah tiga [pb] melakukan pekerjaan yg sulit meskipun tidak berat
menyandangkan me.nyan.dang.kan
[v] menyelempangkan: prajurit itu -- bedilnya
menyandar me.nyan.dar
[v] bersandar
menyandari me.nyan.dari
[v] (1) memasang sesuatu untuk bersandar; menyangga; (2) bersandar pd: ia merokok dng -- tembok
menyandarkan me.nyan.dar.kan
[v] (1) meletakkan dsb bersandar pd: ia -- sepedanya pd tembok; (2) menggantungkan hidup pd; mempercayakan hidup pd: laki-laki itu -- hidup keluarganya pd hasil berjualan rokok

[v] memberikan barang sbg sandar: saya mau -- cincin ini
menyandera me.nyan.de.ra
[v] menawan orang untuk dijadikan sandera
menyanderakan me.nyan.de.ra.kan
[v] menyandera
menyanding me.nyan.ding
[v] menyandingi
menyandingi me.nyan.dingi
[v] (1) mendampingi; membarengi; menemani: kami ditugaskan -- tamu itu; (2) mempersunting; memperistri: pemuda itu beruntung dapat -- gadis cantik itu
menyandingkan me.nyan.ding.kan
[v] (1) mendampingkan; mendudukkan agar bersanding (berdekatan): sebelum upacara akad nikah, penghulu itu -- kedua mempelai; (2) mempertemukan; menjodohkan: ibu itu mau -- gadisnya dng pemuda yg masih famili
menyandiwarakan me.nyan.di.wa.ra.kan
[v] (1) memainkan lakon: mereka sedang berlatih -- cerita Lutung Kasarung; (2) mengarang lakon dr suatu cerita: pengarang itu sedang -- cerita rakyat; (3) mempermainkan; memperolokkan: mereka hanya -- keadaan yg dirasakannya kurang adil
menyangai me.nya.ngai
[v] memanaskan: Ibu -- nasi sisa tadi malam
menyangatkan me.nya.ngat.kan
[v] menjadikan sangat (hebat, keras, parah, dsb): kematian ayahnya yg disusul oleh kematian ibunya -- kesedihannya
menyangga me.nyang.ga
[v] menahan dr bawah agar tidak roboh dsb; menopang: tukang itu -- kusen pintu dng bambu agar berdiri tegak
menyanggerah me.nyang.ge.rah
[n] memantik (urat darah)
menyanggit me.nyang.git
[v] menggeritkan atau menggertakkan (gigi): ia -- giginya krn menahan amarah
menyanggrah me.nyang.grah
[v] beristirahat; mengaso: para pembesar kerajaan itu -- semalam di rumah lurah
menyanggul me.nyang.gul
[v] membuat sanggul; menggelung rambut: dng mudah Ibu -- rambutnya yg panjang itu
menyanggulkan me.nyang.gul.kan
[v] membuatkan bersanggul; menggelungkan: Ibu -- rambut Adik yg akan pergi ke pesta
menyanggupi me.nyang.gupi
[v] (1) bersedia; menjanjikan: kami telah -- untuk mempersiapkan pesta itu; (2) memenuhi: kami tidak dapat -- undangannya
menyanggupkan me.nyang.gup.kan
[v] menyanggupi
menyangka me.nyang.ka
[v] (1) menduga; mengira: kami -- dia orang Belanda, nyatanya orang Jerman; (2) mencurigai; menaruh syak: polisi -- pemuda itu terlibat dl penyalahgunaan narkotik
menyangkakan me.nyang.ka.kan
[v] (1) menganggap (spt); mengira (sbg); menduga akan: dia -- kami yg bukan-bukan; (2) menyangsikan: kami -- kebenaran ucapannya
menyangkaki me.nyang.kaki
[v] menyangkak
menyangkal me.nyang.kal
[v] (1) mengingkari; tidak mengakui; tidak membenarkan: ia telah -- segala tuduhan; (2) membantah; melawan; menentang; menyanggah: sekarang ada murid yg berani -- perintah gurunya; (3) menolak: ia -- permintaan atasannya untuk memegang jabatan yg tidak sesuai dng pendidikannya
menyangkarkan me.nyang.kar.kan
[v] memasukkan ke dl sangkar (kurungan): ia -- burung yg baru dibelinya
menyangkut me.nyang.kut
[v] (1) menyangsang (spt layang-layang di atas pohon); (2) berkaitan (bertalian) dng: Pemerintah mengutamakan pembangunan yg -- bidang produksi sandang pangan
menyangkut-nyangkutkan me.nyang.kut-nyang.kut.kan
[v] menyangkutkan: ia -- saya dl perkara itu
menyangkutkan me.nyang.kut.kan
[v] melibatkan; mengaitkan; memperhubungkan: kami tidak berniat -- masalah pribadi dng tugas yg harus diembannya
menyangkutpautkan me.nyang.kut.pa.ut.kan
[v] menyebabkan atau menjadikan bersangkut-paut
menyanglingkan me.nyang.ling.kan
[v] mengupamkan; menyepuhkan: dia sanggup -- kalung itu dng upah yg lumayan
menyangsikan me.nyang.si.kan
[v] (1) menaruh syak (akan); meragukan: mereka masih juga -- kebenaran berita itu; (2) menimbulkan kebimbangan (keraguan): ucapan-ucapannya itu -; (3) masih ada syak di dalamnya; belum nyata benar; belum tentu benar: tindakan mereka masih -
menyanjung diri me.nyan.jung diri
menyombongkan atau membanggakan diri; memuji diri
menyanjung hati me.nyan.jung hati
mempersenangkan (memikat) hati; membujuk
menyanjung-nyanjung me.nyan.jung-nyan.jung
[v] melontarkan kata-kata pujian secara berlebihan; memuji-muji; mengangkat-angkat: krn orang tuanya sangat -nya, ia jadi manja
menyanjung-nyanjungkan me.nyan.jung-nyan.jung.kan
[v] menyanjung-nyanjung
menyantakkan me.nyan.tak.kan
[v] menyantak
menyantap me.nyan.tap
[v] memakan; meminum
menyantet me.nyan.tet
[v] menyihir
menyantun me.nyan.tun
[v] (1) mengasih; mengasihani; menaruh belas kasihan (kpd): membantu serta -- fakir miskin adalah kewajiban kita semua; (2) menyokong (meringankan) kesusahan orang; menolong; (3) memberi bantuan: tujuan mendirikan yayasan itu ialah untuk -- anak yatim piatu
menyantung me.nyan.tung
[v] memasang santung
menyantuni me.nyan.tuni
[v] menyantun; memberi ganti rugi
menyanyi me.nya.nyi
[v] bernyanyi
menyanyikan me.nya.nyi.kan
[v] melagukan; menyuarakan (lagu): ia ~ sebuah lagu
menyanyikan lagu lama (kuno) [pb] mengutarakan pendapat yg telah usang atau sudah sering dikatakan orang
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org