Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
lalu akal dapat diterima akal




air lalu kubang tohor air lalu ku.bang tohor
[pb] uang yg diterimanya lekas habis untuk membayar utang dsb
akal [n] (1) daya pikir (untuk memahami sesuatu dsb); pikiran; ingatan: makhluk Tuhan yg mempunyai -- ialah manusia; (2) jalan atau cara melakukan sesuatu; daya upaya; ikhtiar: minta -- (kpd); (3) tipu daya; muslihat; kecerdikan; kelicikan: penipu tidak akan kekurangan --; (4) Antr kemampuan melihat cara memahami lingkungan
akal akar berpulas tak patah [pb] orang yg sudah pandai tidak mudah kalah dl perbantahan
akal buaya [ki] akal (pen)jahat: krn ia sering ditekan majikannya, -- buayanya muncul
akal budi pikiran sehat
akal bulus tipu muslihat yg licik

[ki] pandai menipu; licik
akal dua jengkal merasa sama dng orang lain
akal geladak akal bulus
akal kancil akal bulus
akal keling akal bulus
akal laba-laba akal bulus
akal melintas pikiran yg tiba-tiba timbul
akal sejengkal merasa diri lebih dr orang lain
akal tak sekali tiba [pb] tidak ada suatu usaha yg sekali terus jadi dan sempurna
akal tiga jengkal merasa diri kurang dr orang lain
akal ubi akal bulus
angan lalu paham bertumbuk [pb] menurut pikiran (dugaan dsb) mungkin untuk dikerjakan, tetapi sukar pelaksanaannya (msl kekurangan alat atau syarat); angan-angan n (1) pikiran; ingatan: ~ nya ke mana-mana; (2) cita-cita: ~ nya menjadi dokter; (3) maksud; niat: sedikit pun tidak ada ~ ku menghinakan beliau; (4) gambaran dl ingatan; harapan sendiri dl ingatan; khayal: kesusastraan itu berisikan kehidupan nyata, bukan ~ belaka; (5) proses berpikir yg dipengaruhi oleh harapan-harapan thd kenyataan yg logis
angan lalu, paham tertumbuk [pb] suatu hal yg banyak halangannya meskipun tampaknya dapat dilakukan dng mudah
angin lalu [ki] (1) sesuatu yg bersifat sementara; (2) kabar yg belum pasti (hanya kata orang); (3) sesuatu yg tidak perlu didengar (diperhatikan); sesuatu yg remeh
apa akal bagaimana; apa yg harus diperbuat
arus lalu lintas keadaan hilir mudiknya kendaraan dsb di jalan
akal-akal a.kal-a.kal
[a cak] pura-pura; dibuat-buat: ia sakit -- saja krn malas ke sekolah
bagai denai gajah lalu [pb] hal yg tidak mungkin dapat disembunyikan
bala lalu dibawa singgah [pb] sengaja mencari kesusahan (kecelakaan)
balik akal gila
berubah akal [ki] gila
beralih akal ber.a.lih akal
berubah pendapat (pikiran)
bertitah lalu sembah berlaku ber.ti.tah lalu sembah berlaku
[pb] jika kehendak orang lain kita turut, kehendak kita pun akan diturut juga
bertukar akal ber.tu.kar akal
gila
bertukar lalu ber.tu.kar lalu
tukar lalu
berubah akal ber.u.bah akal
gila; (2) berganti (pikiran, haluan, arah, dsb)
besar akal [ki] banyak akal; pandai
biduk lalu kiambang bertaut [pb] lekas berbaik atau berkumpul kembali (spt perselisihan antara sanak keluarga)
biduk lalu kiambang bertaut biduk lalu kiambang ber.ta.ut
[pb] spt dua orang bersaudara jika bertengkar akan lekas berbaik atau berkumpul kembali
biduk lalu, kiambang bertaut [pb] orang yg berkelahi atau bertengkar yg akhirnya berbaik dan berkumpul kembali (tt orang ramai berkumpul)
daun lalu tumbuhan menjalar; Haemaria discolar
gajah lalu dibeli, rusa tidak terbeli [pb] mengerjakan sesuatu yg penting dng melupakan hal-hal yg kecil yg sebenarnya sangat perlu untuk menyelesaikan sesuatu yg penting itu
habis akal hilang akal, tidak tahu apa yg harus diperbuat
hilang akal tidak dapat berpikir lagi; bingung
hujan lalu hujan yg hanya sebentar
jika tak lalu dandang di air, di gurun dirangkakkan (ditanjakkan) [pb] menggunakan segala daya upaya untuk mencapai maksud
jual akal menjual sesuatu dng janji boleh ditebus kembali
jual lalu menjual sesuatu (tanah, dsb) untuk selama-lamanya
kehilangan akal [ki] putus asa; bingung (tidak tahu apa yg harus dikerjakan)
ketemu akal masuk akal; logis
keputusan akal ke.pu.tus.an akal
tidak tahu lagi bagaimana menyelesaikannya
kurang akal tidak berapa pandai; agak gila
laki pulang kelaparan, dagang lalu ditanakkan [pb] orang lain ditolong, tetapi keluarga sendiri ditelantarkan

[pb] lebih banyak mengindahkan urusan orang lain dp urusan sendiri
lalu (lulus) ujung , lalu (lulus) kelindan [pb] jika maksud yg utama sudah tercapai, maksud yg lain akan tercapai juga
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org