egois |
ego.is [n] (1) Psi orang yg selalu mementingkan diri sendiri; (2) Fil penganut teori egoisme; |
egoisme |
ego.is.me [n] (1) Psi tingkah laku yg didasarkan atas dorongan untuk keuntungan diri sendiri dp untuk kesejahteraan orang lain; (2) Fil teori yg mengemukakan bahwa segala perbuatan atau tindakan selalu disebabkan oleh keinginan untuk menguntungkan diri sendiri |
egoistis |
ego.is.tis [a] bersifat mementingkan diri sendiri; bersifat egois |
egol |
[Jk v] meng.e.gol v mengungkit; mengumpil |
egomania |
ego.ma.nia [n] orang yg tergila-gila kpd diri sendiri: -- sering terdapat pd orang yg kurang sehat jiwanya |
egos |
[Jk] meng.e.gos v mengelak dr serangan (pukulan dsb) dng membelok (menyisi) |
egosentris |
ego.sen.tris [a] menjadikan diri sendiri sbg titik pusat pemikiran (perbuatan); berpusat pd diri sendiri (menilai segalanya dr sudut diri sendiri) |
egosentrisitas |
ego.sen.tri.si.tas [n] keegosentrisan |
egosentrisme |
ego.sen.tris.me [n] sifat dan kelakuan yg selalu menjadikan diri sendiri sbg pusat segala hal |