bakat |
ba.kat [n] (1) alamat (tanda-tanda bahwa sesuatu akan terjadi): -- hujan; (2) dasar (kepandaian, sifat, dan pembawaan) yg dibawa sejak lahir: ia memiliki -- melukis (menyanyi dsb); (3) bekas; kesan; tanda-tanda (luka dsb): -- banjir yg melanda kampung itu masih tampak jelas; -- pasang di pantai |
bakat alam |
kemampuan yg sudah ada atau dibawa sejak lahir |
bakat ombak |
bagian (puncak) ombak yg berbuih; kepala ombak |
bakat penyakit |
[Dok] tanda-tanda penyakit; prodomus |
bakat terpendam |
bakat yg tersembunyi, tidak diketahui atau digunakan |
air bakat |
air yg berolak (berkisar) |
awan bakat kuning |
awan yg kekuning-kuningan (kemerah-merahan) |
awan bakat merah |
awan yg kemerah-merahan |
mengasah bakat |
meng.a.sah bakat [ki] memupuk bakat |
tes bakat |
tes tt serangkaian tugas yg didesain untuk memberikan penilaian kuantitatif tt kemampuan seseorang yg dapat dikembangkan melalui latihan atau proses belajar |
|
|
|