Kamus Bahasa Indonesia Online   data berasal dari Kamus Besar Bahasa Indonesia
Alamat website ini: www.KamusBahasaIndonesia.org  
Masukkan kata dalam bahasa Indonesia untuk mencari arti / definisi
Kata yang dicari:   cari sejumlah kata sekaligus
air [n] (1) cairan jernih tidak berwarna, tidak berasa, dan tidak berbau yg terdapat dan diperlukan dl kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan yg secara kimiawi mengandung hidrogen dan oksigen; (2) benda cair yg biasa terdapat di sumur, sungai, danau yg mendidih pd suhu 100o C




air abu air yg mengandung zat abu
air adas [Far] larutan jenuh minyak adas dl air
air adhesif [Tan] pembentukan air di sekeliling partikel tanah di atas air adsorpsi dan ditahan oleh gaya tarikan molekul yg lebih kecil kekuatannya dp gaya air adsorpsi tanpa emisi panas yg terlihat
air adsorpsi [Tan] air yg terikat pd permukaan partikel padat oleh gaya molekul dng emisi panas
air agresif [Kim] air yg mempunyai daya paksa mengalir ke suatu tempat
air aki larutan elektrolit untuk sel (aki), dibuat dr 220 cm3 sulfat pekat yg ditambahkan 750 cm3 air suling samkel diaduk, lalu diencerkan sampai volumenya 1 dm3
air alam air yg terdapat dl alam, baik dl atmosfer, dl laut dng kandungan garam yg tinggi, air permukaan yg tawar, spt sungai dan danau, maupun air tanah
air alas air masin
air ampuh air bah
air anggur minuman yg dibuat dr buah anggur
air api zat cair yg mudah menyala spt asam nitrat
air aromatik larutan jenuh minyak asiri dl air, cairannya jernih atau keruh, bau dan rasanya sama dng minyak asiri
air artesis air bawah permukaan dng tekanan yg cukup kuat untuk menyebabkan air tsb naik ke atas dasar suatu celah atau lubang lainnya
air arwah air yg disediakan dl kenduri arwah
air asin air dng salinitas yg lebih dr 40 per mil
air atar minyak wangi; minyak atar
air awamineral [Far] air yg dibebaskan dr zat mineral dan zat organik
air bad [ark kl] di bawah angin
air bah banjir
air bakat air yg berolak (berkisar)
air balas [Lay] air laut atau air tawar yg diisikan ke kapal untuk tujuan keseimbangan kapal; air tolak bara
air bawaan [Tan] air yg terikat di dl celah batuan sedimen ketika terjadi pengendapan sedimen
air bawah permukaan semua air yg terdapat di permukaan tanah
air bawah tanah air yg berada cukup jauh dr permukaan tanah; air tanah
air beku es
air belanda minuman; terbuat dr air yg mengandung gas karbon (dioksida); air soda
air bena air pasang
air berat [Kim] air dng kadar deuterium tinggi
air bergerak air (di daratan) yg dng tetap mengalir ke jurusan tertentu; air mengalir
air beriak tanda tak dalam [pb] orang yg banyak cakap (sombong dsb), biasanya kurang ilmunya
air beriak tanda tak dalam air be.ri.ak tanda tak dalam
[pb] orang yg sombong, besar cakap, biasanya tidak berisi
air bersih air tawar yg memenuhi syarat kesehatan
air besar batu bersibak [pb] persaudaraan (keluarga) menjadi cerai-berai apabila terjadi perselisihan
air biru air yg berwarna biru krn sudah dicampur dng belau
air boron [Tan] air dng atau tanpa kondisi kegaraman dan kebasaan, tetapi mengandung boron dl jumlah terbatas
air celah [Tan] air di dl retakan terbuka, biasanya hanya terdapat di dekat permukaan tanah
air cucuran atap jatuh ke pelimbahan juga air cucuran atap jatuh ke pe.lim.bah.an juga
[pb] biasanya sifat anak menurut teladan orang tuanya
air dadih air susu (sapi) setelah bagian kentalnya diambil
air di daun keladi (daun keladi dimandikan) [pb] sukar diajar atau dinasihati
air diam air yg tergenang atau air yg bergerak dng aliran tidak tentu; air tergenang
air diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam [pb] tidak enak makan dan minum (krn terlalu sedih dsb)
air doa air yg sudah diberi doa (mantra)
air emas metal cairan logam berwarna keemasan untuk melapisi perhiasan, benda seni atau benda lainnya agar tampak lebih indah; lapis emas; tinta emas; (2) benang emas
air fosil [Hid] air yg terperangkap dl ruang di antara batuan dan tetap tinggal di batuan itu sejak penimbunan
air garam [Hid] air yg mempunyai kepekatan garam yg kemasinannya hampir sama dng kemasinan air laut
air gravitasi [Tan] air yg masuk atau keluar dr tanah krn pengaruh kekuatan gaya tarik bumi
air gula air yg manis dibuat dr gula
air hidroskopik [Tan] air yg diserap oleh partikel tanah dr atmosfer berkelembapan tinggi
air hidung ingus
 
Cari Mobil Bekas

Widget Kamus Bahasa Indonesia - sediakan fungsi kamus di blog/website Anda
Sedang ada masalah? Mau cerita?
Atau cari teman? - curhat.com


Kamus Bahasa Indonesia  -  Mobil Bekas
Diskusi bahasa Indonesia? Hobby gambar? Atau cari teman?  -  sekolah.org